Google search engine
HomeBerita DaerahPemdes Sidoko Salurkan BLT-DD Tahap 1 Sebanyak 153 KK

Pemdes Sidoko Salurkan BLT-DD Tahap 1 Sebanyak 153 KK

KabarExpose.com, Kab-Tangerang. Pemerintah Desa Sidoko, Kecamatan Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang-Banten, lakukan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 1 (pertama) kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 yang belum tersentuh bantuan program sosial apapun dari pemerintah, Kamis 18/06/2020 pkl 10:00 sampai dengan selsai.

Acara penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Desa Sidoko, turut dihadiri Jajaran Muspika Kecamatan Gunung Kaler, Camat, Sekcam, Kasi Ekbang, Kasi Pemerintahan, Pendamping Kecamatan, Pendamping Desa, PDTI, Kapolsek Kresek beserta jajaran, Babinsa, Sapol PP, Dinas DPMPD, Kabid Pemdes, beserta Jajaran Pegawai Pemerintah Desa Sidoko, baik dari RT/RW, dan BPD ikut serta mendampingi dan memantau jalannya penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap pertama Desa Sidoko.

“Saedaman” Camat Gunung Kaler menyampaikan dalam sambutannya, dalam acara kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa (DD), kita harapkan dan mendo’akan Pak Kades juga biar tetap sehat. Bisa melaksanakan tugas sesuai tupoksi sebagaimana mesti nya, salah satunya adalah menindak lanjuti, dari pemerintah pusat. Bahwa Dana Desa (DD) akan di sampaikan kepada semua masyarakat Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Desa.

“Mudah-mudahan Dana Desa ini yang akan di sampaikan nanti bermanfaat bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) semuanya, dan bisa di manfaat kan semaksimal mungkin, se optimal mungkin, semoga bantuan yang telah di berikan Pemerintah Desa melalui Dana Desa ini dapat bermanfaat bagi semuanya,” ucap Camat Gunung Kaler.

Sementara itu di katakan Dinas DPMPD Kab-tangerang menyampaikan, Alhamdulilah pada hari ini kami semua bisa menyaksikan, memonitoring, dan memantau jalan nya penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun 2020 tahap pertama yang di lakukan Pemerintah Desa Sidoko, ada beberapa yang mau saya sampaikan pertama, mengucapkan terima kasih kepada Pak Camat Gunung Kaler beserta Jajarannya, dan Kapolsek Kresek, Danramil, dan Pemerintah Desa Sidoko.

“Telah berupaya menyalurkan anggaran Desa ini, kenapa baru sekarang di laksanakannya. Bahwa tadi di sampaikan Pak Kepala Desa, kita sedang menunggu anggaran dari Provinsi dan Kabupaten, jadi jangan sampai ada yang tumpang tindih. karena ini ada beberapa bantuan, kami harapkan kepada Bapak/Ibu yang belum menerima atau mendapat bantuan tolong bersabar, karena walau bagaimana pun jangan sampai tumpang tindih jadi masalah, dengan kucuran Dana Desa ini, kita juga berterima kasih kepada Presiden RI, Gubernur, Bupati, Camat dan Kepala Desa. Anggaran Desa ini ada 3 (tiga) sumber, pertama dari Dana Desa, kedua, Alokasi Dana Desa (ADD) dan ketiga, pembagi bagi hasil pajak (PBH),” ujar Yoyon Suyono DPMPD Kab-Tangerang.

Abdurrajak mengatakan, alhamdulilah pada hari ini Pemerintah Desa Sidoko bisa melakukan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap pertama sebanyak 153 KK Keluarga Penerima Manfaat (KPM) masyarakat Desa Sidoko menerima dan mendapat Bantuan Langsung Tunai Desa.

“Masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan uang tunai sebesar Rp. 600.000 (enam ratus ribu rupiah) selam 3X (tiga kali),” terang Kades.

Lebuh lanjut Kades mengatakan, acara penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Desa Sidoko, di lakukan secara door to door, dengan mendatangi atau menyambangi kediaman rumah Keluarga Penerima Manfaat, untuk menghindari terjadi tempat berkumpul atau berkerumunnya warga di tengah pandemi Covid-19 seperti ini.

“Kepada masyarakat yang telah menerima bantuan sosial dari pemerintah atau Dana Desa, agar mempergunakan duit yang dari bantuan ini di pergunakan secara bijak, dan utamakan buat belanja kebutuhan bahan pokok sembako sehari-hari terlebih dahulu,” ujarnya.

Kades menambahkan, kepada masyarakat yang belum menerima atau mendapat bantuan program sosial apapun dari pemerintah, agar selalu bersabar dan berdoa. Bantuan ini kan belum turun semua, yang sudah turun baru hanya yang dari Kemensos Pusat dan Dana Desa ini,

“Kami semua pegawai Pemerintah Desa Sidoko sudah berupaya semaksimal mungkin melakukan pendataan dari bawah melalui RT/RW agar semua masyarakat yang terdampak Covid-19, dan yang belum tersentuh bantuan program sosial dari pemerintah agar semua masyarakat Desa Sidoko mendapatkan bantuan yang tedampak Covid-19 ini,” tutup Kades kepada Media di lokasi kegiatan.

Dikatakan Ny Sariah (75) warga kp paridan Rt 15/05 sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) mangatakan.

“Terima kasih kepada Bapak-bapak yang sudah memberikan bantuan uang tunai nya kepada saya,” ucapnya dengan penuh haru.

(Sahani/Muksin)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments