283 Calhaj Kota Serang Antusias Ikuti Bimbingan Manasik Haji

Reportase : Ilham NP.

Pemimpin Redaksi : Hairuzaman

KOTA SERANG | Kabarexpose.com —

Kantor Urusan Agama Kecamatan Serang menggelar kegitan Bimbingan Manasik Haji Tahun 1446 Hijriyah/2025 Masehi. Kegiatan itu bertempat di Masjid Uswatun Hasanah link. Cikepuh, Kelurahan Cimuncang, Kecamatam Serang, Kota Serang, Banten, pada Senin (14-4-2025).

Turut Hadir Kepala Kemenag Kota Serang, Dr. H. Encep Safrudin Muhyi, Kepala KUA Kecamatan Serang, H. Robi Syahri, Camat Serang, H. Mashudi, Lurah, Penyuluh Agama Islam, Ketua KBIHx Azkia Agus, Panitia Bimsik danĀ  para calon jama’ah haji serta para tamu undangan.

Kepala Kemenag Kota Serang, Dr. H. Encep Safrudin menjadi narasumber Bimsik haji terkait hak dan kewajiban jama’ah haji. Dalam sambutannya, menyatakan, kepada xalon jama’ah haji untuk senantiasa bersyukur atas nikmat sehat, jasmani dan rohani. Karena telah diberikan kesempatan oleh Allah SWT bisa menunaikan ibadah hajiahun ini.

Menurut Encep, karena tidak semua orang berkesempatan bisa berangkat haji. Banyak yang memiliki harta dan jabatan. Akan tetapi kalau belum panggilan dari Allah SWT, maka itu berat rasanya melaksanakan ibadah haji. “llhamdulillah, bapak dan ibu sekarang menjadi Tamu Allah,” ujarmya.

Ia menambahkan, melalui manasik haji yang diajarkan diharapkan dapat menambah ilmu bagi para calon jama’ah haji agar benar–benar paham dengan tata cara pelaksanaan ibadah haji maupun umrah. Hal ini supaya calon jama’ah haji yang berasal dari Kecamatan SerangĀ  bisa mempersiapkan fisik dan mental serta selalu berdo’a dan menjaga kesehatan agar selama di Tanah Suci Mekkah, Allah berikan kemudahan untuk menyelesaikan syarat dan rukun haji, Sehingga ibadah haji yang dikerjakan mabrur dan betul-betul diterima oleh Allah SWT.

Kepala KUA Kecamatan Serang, H. Robi Syahri, mengatakan, kegiatan bimbingan manasik haji KUA Kecamatan Serang diikuti oleh 283 calon jama’ah haji. Kegiatan Bimsik haji diselenggarakan selama 6 hari dari 14 sampai 19 April 2025,b

Robi berharap dengan ilmu yang di dapatkan oleh calon jama’ah haji dalam manasik yang telah dilakasanakan selama 6 hari ini bisa menjadi pegangan, pedoman dan menambah informasi serta mempermudah dalam menjalankan pelaksanaan ibadah haji di tanah suci nantinya,

“Alhamdulillah, kegiatan bimbingan manasik haji di Kecamatan Serang, Kota Serang, berjalan baik dan lancar,” bebernya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *