Reportase : Yuyi Rohmatunisa
Pemimpin Redaksi : Hairuzaman
SERANG | Kanarexpose.com —
Johan Wahyudi, SE, MM, Kepala Cabang Perum Bulog Kantor Cabang Serang, memastikan ketersediaan beras di wilayah Serang dalam keadaan aman. Dalam wawancara ekslusif bersama wartawan Yuyi Rohmatunisa di kantornya, Pada Senin, (28/10/2024). Johan mengungkapkan, Bulog memiliki stok beras sebanyak 5.000 ton, yang cukup untuk beberapa bulan ke depan. Jika kebutuhan meningkat, bulog akan mendapatkan dukungan dari Kantor Wilayah (Kanwil) untuk memperkuat stock di Serang.
“Kita pastikan stock beras aman dan jika ketersediaan beras habis, Kanwil DKI akan membantu penguatan stok untuk Bulog di Serang, Lebak, dan Tangerang,” jelasnya.
Johan menambahkan, Bulog juga menjaga alokasi pangan bulanan untuk wilayah Serang, yang berkisar antara 1.000 ton, dengan penyaluran yang bervariasi setiap bulannya. Selain itu, Bulog memprioritaskan pengadaan beras dari panen lokal. Namun, jika diperlukan, mereka akan menggunakan beras impor.
Dalam hal ini, Johan mengingatkan pentingnya peran petani untuk tidak menjual seluruh hasil panen mereka ke pasar. Ia mendorong petani untuk menyisakan sebagian hasil panen bagi Bulog sebagai bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan.
“Bulog bukan hanya sekadar lembaga penyalur. Akan tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial. Kami berkomitmen untuk mendukung masyarakat dan UMKM melalui program Rumah Pangan Kita (RPK). Dimana masyarakat dapat belanja dengan harga yang lebih terjangkau,” ungkap Johan.
Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan Dinas Pertanian dan Dinas Perdagangan Provinsi dalam meningkatkan produksi pangan dan menjaga stabilitas harga. Dengan kerjasama ini, Bulog berharap dapat memberikan kontribusi lebih besar terhadap ketahanan pangan di wilayah Serang.
Bulog akan terus melakukan pelatihan dan pembinaan untuk meningkatkan kualitas dan produksi beras, serta menjaga hubungan baik dengan para petani dan penggilingan padi.