Pemimpin Redaksi : Hairuzaman
Yogyakarta | KABAREXPOSE.com —
Sebagai komitmen untuk menjaga keselamatan dan untuk memastikan kondisi keamanan jalur KA, Jajaran Manajemen KAI Daop 6 yang dipimpin oleh Deputy EVP KAI Daop 6, Nugroho Dwi Sasongko kembali melaksanakan kegiatan Safety Walkthrough, Rabu (20/8), di lintas Stasiun Yogyakarta hingga Stasiun Patukan.
Dalam kegiatan ini juga dilakukan pemeriksaan terhadap prasarana perkeretaapian termasuk kelengkapan di Pos Penjaga Jalur Lintas (PJL) guna memastikan palang pintu perlintasan dan perangkat pendukung lainnya berfungsi dengan baik.

Feni Novida Saragih, Manager Humas Daop 6 Yogyakarta mengatakan, kegiatan kali ini tidak hanya berupa pengecekan jalur, tapi juga diisi dengan sosialisasi keselamatan di perlintasan sebidang. Jajaran Manajemen Daop 6 langsung terjun ke perlintasan untuk mensosialisasikan aturan keselamatan bagi pengguna jalan, seperti imbauan untuk tidak menerobos pintu perlintasan ketika kereta api melintas demi menjaga keselamatan bersama, baik bagi perjalanan kereta api maupun bagi para pengguna jalan.
Feni melanjutkan, KAI Daop 6 sangat mengapresiasi para pengguna jalan maupun masyarakat yang telah mendukung terciptanya perjalanan kereta api yang selamat, aman, dan lancar.

KAI berharap seluruh pihak dapat bersama-sama meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap aturan, khususnya di perlintasan sebidang, agar tidak terjadi hal-hal yang membahayakan.
Feni menerangkan, KAI Daop 6 terus mendorong budaya “zero accident” dengan mengintegrasikan aspek keselamatan dalam setiap proses kerja dan pengambilan keputusan. Safety Walkthrough yang dilakukan secara rutin dan menyeluruh di berbagai wilayah operasi Daop 6 bertujuan untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap moda transportasi kereta api yang aman dan andal.
KAI Daop 6 juga mengimbau kepada masyarakat untuk dapat melaporkan kepada petugas terdekat jika menemukan atau melihat adanya potensi bahaya maupun aktivitas yang mencurigakan di sepanjang jalur KA.
Salam
Manager Humas
KAI Daop 6 Yogyakarta
Feni Novida Saragih












