Reportase : A. Abdurrochim S. / Yani Sumiati. Editor : Hairuzaman.
Bandung – Kabar Expose.com |
Menjelang masa tenang calon Anggota DPRD Dapil Jabar 2 Partai Perindo, Linda Sukmawati S.Pd dan Calon DPR-RI Dapil Jabar 2, R. Deden Samsudin Saleh melakukan sosialisasi di Desa Bojong kunci, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten bandung, Jawa Barat, pada Sabtu (10/2/2024).
Kedua Caleg DPR-RI dan DPRD Kabupaten Bandung dari Partai Perindo itu melaksanakan sosialisasi dan edukasi di daerah pemilihannya guna memperkenalkan kepada masyarakat sekitar. Sehingga masyarakat bisa memahami dan menyalurkan suara serta hak pilihnyanya ,tepat sasaran dan tidak termasuk dalam kategori golongan putih (Golput).
Dalam kesempatan itu, Linda Sukmawati, ketika dikonfirmasi tim jurnalis di kediamannya di Kampung Sukamulya Bojong kunci, menyatakan, dengan adanya pencalonan secara pribadi adalah sesuai prosedur yang diterapkan bahwa di masing-masing Dapil harus ada kaum wanita. Secara kebetulan dirinya dipinang atau diusung oleh Partai Perindo.satu minggu sebelum Daftar Calon Tetap (DCT) dengan alasan karena kesulitan mencari keterwakilan wanita .
“Terkait pencalonan tersebut adalah hanya semata merupakan amanah. Dimana warga mayoritas membutuhkan kesejahteraan. Sesuai misi Partai Perindo yakni untuk Indonesia sejahtera. Saya berharap agar Perindo menang dan memiliki wakil rakyat baik di tingkat kabupaten, kota mauoun provinsi hingga pusat.dan mencapai suara terbanyak,” harapnya.
Dengan demikian, Linda Sukmawati berkomitmen akan memperjuangkan dan mensejahterakan masyarakat. Salah satu PR besar khususnya masyarakat Kabupaten Bandung, pasca badai Covid-19 banyak program yang masih harus diselesaikan. Salah satunya progam pendidikan dan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu), akan kami prioritaskan.
Linda berharap kepada seluruh relawan Perindo agar selalu mengedepankan dan memperkuat tali silaturahmi serta kita bangun kesolidan antar relawan. Kami menginginkan partai Perindo karena partai baru. “Mudah-mudahan mempunyai wacana baru dan wakil rakyat yang serba baru,” tandasnya.
Dii tempat yang sama calon DPR-RI Dapil Jabar 2, R. Deden Samsudin Saleh mengatakan, pribadinya selaku calon DPR-RI Partai Perindo yang baru hanya mengacu misi Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) yakni ingin mensejahterakan masyarakat Indonesia.
Menurut Deden, untuk suara di daerah pemilihan Jabar 2 meliputi, Kabupaten Bandung dan Bandung Barat. Dirinya merass optimis akan meraup suara yang maksimal. Hal itu sesuai harapan Partai Perindo.
“Jangan lupa gunakan suara dan datang ke TPS masing-masing, pada Rabu, 14 Februari 2024 untuk menentukan pilihan dan jangan sampai golput,” ujarnya.