Google search engine
HomeBisnis & EkonomiPT. Lotte Chemical Gelontorkan Investasi Rp.60 Triliun di Cilegon

PT. Lotte Chemical Gelontorkan Investasi Rp.60 Triliun di Cilegon

Reportase : Nanang Sumantri.                      Editor : Hairuzaman.

KOTA SERANG  – Kabarexpose.com —

Nilai investasi yang digelontorkan oleh PT. Lotte Chemical di Kota Cilegon, Banten,  mencapai sekitar Rp 60 triliun atau US$ 3,9 miliar.

Akan tetapi, serapan tenaga kerja pada mega proyek pembangunan PT. Lotte Chemical Kota Cilegon dinilai masih rendah.

Kehadiran salah satu perusahaan terbesar di Kota Cilegon itu dinilai belum berdampak signifikan kepada masyarakat sekitar, terutama dalam hal penyerapan tenaga kerja.

Ketua Komisi II DPRD Kota Cilegon, Faturohmi mengakui proses rekrutmen atau penyerapan tenaga kerja pada proyek PT. Lotte Chemical masih minim serapan tenaga kerja lokalnya.

“Kita anggap minim baik di tahap konstruksi maupun nanti tahap operasi. Karena itu, kita minta PT. Lotte harus bisa mengakomodir,” katanya saat memimpin forum hearing membahas ketenagakerjaan di DPRD Kota Cilegon, pada Kamis (16/11/2023).

Karena bagaimana pun, kata dia, sejumlah warga yang tinggal di sekitar proyek pembangunan pabrik tersebut sangat terdampak.

Sehingga masyarakat setempat berharap, kata dia, dengan kehadirannya perusahaan itu di daerah mereka diharapkan bisa memberikan kesempatan bagi warga untuk bekerja dalam proses pembangunan mega proyek tersebut.

“Masyarakat sangat berharap agar mereka bisa ikut serta dan dilibatkan dalam proses pembangunan mereka,” terangnya.

Tentunya hal itu juga, imbuh dia, sebagai upaya dalam rangka mengurangi angka pengangguran di Kota Cilegon yang perlu diakomodir oleh perusahaan.

Apalagi, katanya, masyarakat setempat merasakan dampak negatif seperti debu, kebisingan dan terganggunya aktivitas sosial.

“Karena lalu lalang kendaraan dan bahkan berpotensi menimbulkan kecelakaan. Hal ini salah satu dampak negatif yang dialami masyarakat,” katanya.

“Belum lagi banjir dan persoalan lainnya. Sehingga masyarakat minta diakomodir dalam penyerapan tenaga kerja, tidak hanya di tahap konstruksi, tetapi pada tahap operasi atau karyawan organik,” tambahnya.

Faturohmi, memaparkan, ke depan pihaknya akan terus mengawal proses perekrutan tenaga kerja di PT. Lotte.

“Supaya apa saja upaya-upaya yang dilakukan pemerintah, bisa maksimal dan berdampak baik bagi masyarakat sekitar,” tandasnya

“Kendati kita juga menyadari bahwa keterbatasan kewenangan di pemerintah daerah ini masih cukup terbatas kewenangannya, tapi upaya maksimal perlu,” ungkapnya

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments