Kabarexpose.com, Kab- Serang –Pemerintah Desa Sidamukti, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, didampingi Sekretaris Desa, Babinkantibmas desa sidamukti Pendamping Desa Sidamukti, melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Tahap 3 untuk 134 KK Warga Desa Sida Mukti,
Kepala Desa Sidamukti A.Juhri mengatakan Setiap KK menerima sebesar Rp. 600.000 (Enam Ratus Ribu Rupiah), untuk Penyaluran BLT Dana Desa tersebut dilaksanakan di Kantor Kepala Desa Sidamukti dengan menghadirkan seluruh penerima BLT Dana Desa sebanyak 134 KK.“Kita bagikan BLT Dana Desa sebanyak 134 KK setiap KK menerima 600.000 (Enam ratus ribu rupaih)” Jelas A.Juhri. Selasa, (04/08/2020).
Lanjut A.juhri Dari Total 134 KK Penerima BLT Dana Desa di Desa Sidamukti ada 29 orang yang tidak bisa hadir di Kantor Kepala Desa untuk mengambil BLT DD tersebut karena dengan alasan Lansia, Lumpuh dan Mempunyai Penyakit Menahun.
Ada“ 29 KK, Kepala Keluarga yang kami antar langsung ke rumah warga Penerima di dampingi Babinsa dan Binamas desa Sidamukti Kecamatan Baros Kabupaten serang, karena melihat kondisi Penerima Manfaat untuk datang ke Kantor Desa sangat tidak memungkinkan”, paparnya
Sekdes Sidamukti Eli Juhaeli menambahkan Kegiatan tersebut Berjalan Dengan Lancar dalam pelaksanan Pembagian dengan memperhatikan protokol pencegahan Covid-19 serta kewajiban memakai masker, mencuci tangan, dan protokol social distancing.
(Rhmt)