Kabarexpose.com,Kab-Tangerang- Sebanyak 125 Keluarga terdampak pandemi Covid-19 di Desa Pasir Muncang, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, mulai terima penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DDS) tahap pertama TA. 2020.
125 Kelurga ini menerima BLT Dana Desa lantaran sebelumnya belum mendapatkan bantuan sama sekali selama pandemi Covid-19.
Secara simbolis, Penyaluran diberikan langsung oleh Kepala Desa Pasir Muncang, Suandi, SH kepada warga, di bantu staf desa, di dampingi, BPD Desa, Mursid, Kapospol Kecamatan Jayanti, Ipda Sudrajat, dan di saksikan Sekdis Pemdes Kabupaten Tangerang, Yoyon Suryana bersama Sekertaris Camat Jayanti, Syahrizal. Bertempat di aula Kantor Desa Pasir Muncang, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, sekira pukul 09.30 WIB. Jumat, (03/07/2020).
Hadir dalam kesempatan tersebut, Sekdis Pemdes Kabupaten Tangerang, Yoyon Suryana bersama Anto Staf, Sekertaris Camat Jayanti, Syahrizal, BPD Pasir Muncang, Mursid, Sekretaris Desa, Dewi, Babinsa Desa, Kapospol Kecamatan Jayanti, Ipda Sudrajat, dan para Ketua RT/RW.
Kepala Desa Pasir Muncang, Suandi, SH menyampaikan, sebanyak 125 Kepala keluarga telah menerima Bantuan langsung tunai (BLT) dari Dana Desa (DDS) Pasir Muncang TA. 2020, sebesar Rp.600 ribu/KK untuk satu bulan. Dan ini penyaluran tahap pertama. “Kata Suandi.
“Di desa pasir muncang, untuk keseluruhan kurang lebih ada sebanyak 2 ribu KK lebih. Alhamdulillah 2.180 nya sudah terima bantuan, termasuk dari sumber dana BLT Desa hari ini yang kami bagikan. Diantaranya, 240 KK bantuan dari Program Keluarga Harapan (PKH), 250 KK dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), 1565 KK dari Bantuan Sosial Tunai (BST) Kementrian Sosial (Kemensos), dan 125 KK dari Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DDS) Pasir Muncang TA. 2020 yang kami salurkan hari ini. “Paparnya.
Suandi berharap kepada warga yang menerima bantuan agar dapat digunakan dengan sebaik-baiknya untuk kebutuhan pokok sehari-hari di tengah pandemi Covid-19 ini, ”Pintanya.
Sekertaris Dinas Pemdes Kabupaten Tangerang, Yoyon Suryana mengatakan, di kecamatan jayanti sementara baru sekitar 7 desa yang sudah menyalurkan BLT Dana Desa (DDS) kepada warganya. Yakni Desa Cikande, Jayanti, Pasir Muncang, Dangdeur, Pabuaran, Pasir Gintung, dan Desa Sumur Bandung. Tinggal desa pangkat yang belum menyalurkan. “Terangnya.
Sementara, seorang warga bernama Katit (60) penerima bantuan mengucapkan banyak terima kasih kepada desa pasir muncang terutama Kepala Desa, Suandi yang telah membantu nya, sehingga ia dan keluarga mendapatkan bantuan untuk kebutuhan selama pandemi Covid-19.
“Saya mengucapkan terimakasih atas bantuan ini, dan akan saya pergunakan bantuan ini untuk kebutuhan sehari-hari,” Ujarnya.
(parida/YT)