Reportase : Bayu Sukma Kelana
Pemimpin Redaksi : Hairuzaman
SERANG | Kabarexpose.com —
Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand 3, kembali menunjukkan komitmennya untuk memberdayakan generasi muda dengan meluncurkan program “Generasi Happy 3”. Acara ini berlangsung di Hotel Horison – TC UPI Kota Serang dan dihadiri oleh Chandra Pradyot Singh, EVO Head of Circle Jakarta Raya Indosat Ooredoo Hutchison serta Eric Danari, SVP Head of Sales Outer Jakarta Raya, pada Minggu (3/11/2024).
Program ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas generasi muda terutama Gen Z, terhadap platform digital. Kendati Gen Z menyumbang 27% dari total populasi, banyak yang masih kesulitan mengakses teknologi dan informasi digital. “Tri hadir untuk memperkuat komitmen dalam memberikan produk hebat dan jaringan yang luas untuk mendukung generasi muda,” kata Chandra.
Eric Danari menambahkan, program ini telah menjangkau 2.000 sekolah di sembilan kota sejak diluncurkan pada tahun 2022, dengan lebih dari 1,5 juta pelajar terlibat. “Di Kota Serang, 67% populasi adalah Gen Z yang menunjukkan potensi besar untuk pengembangan kreatif dan positif,” ungkap Eric.
Kegiatan “Generasi Happy 3” mencakup literasi digital, pengembangan ketrampilan, akademi dan hiburan. “Kami ingin memberikan pembelajaran yang berarti dan menginspirasi generasi muda untuk berkreasi dan berpikir positif,” kata Eric. Acara ini juga melibatkan kolaborasi dengan berbagai content creator dan kegiatan workshop, memungkinkan anak – anak muda untuk mengeksplorasi bakat mereka dalam bidang digital.
Di acara ini ada beberapa artis dan content creator ternama seperti Tiara Andini dan Vagetos turut memeriahkan suasana, sekaligus memberikan motivasi kepada peserta. Melalui program ini, IOH berharap generasi muda dapat memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas hidup dan berkontribusi positif bagi masyarakat.
Dengan program ini, Indosat Ooredoo Hutchison menegaskan komitmennya dalam mendukung generasi muda untuk mewujudkan potensi mereka di era digital.