Reportase : Yuyi Rohmatunisa
Pemimpin Redaksi : Hairuzaman
SERANG | Kabarexspos.com —
Calon Wakil Bupati Serang, Najib Hamas, berbagi pandangannya. Dalam wawancara eksklusif dengan wartawan, Yuyi Rohmatunisa, pada Sabtu (26/10/2024). mengenai strategi pemenangan dan harapannya untuk masa depan daerah. Dalam kesempatan ini, Najib menekankan pentingnya kehadiran saksi di setiap TPS sebagai bagian dari upaya untuk memastikan kemenangan.
“Kami sudah menyiapkan 2.400 saksi dari 29 kecamatan untuk memvalidasi suara. Target kami adalah 300 suara per TPS, dengan total sekitar 650 ribu suara untuk memastikan kemenangan,” ujarnya.
Najib juga membahas pendekatan kepada pemilih milenial. “Sosialisasi kami terfokus pada generasi muda. Kami ingin mereka memahami pentingnya politik bagi kehidupan sehari-hari, terutama dalam hal kesehatan, pendidikan dan peluang ekonomi,” ujarnya
Ia menyadari tantangan yang dihadapi dalam menarik minat pemilih milenial yang cenderung apatis. “Dialog dan edukasi politik sangat penting. Kami ingin menunjukkan bahwa politik mempengaruhi banyak aspek kehidupan mereka, termasuk peluang berwirausaha,” tambah Najib.
Terkait strategi komunikasi, Najib menjelaskan, timnya menggunakan platform media sosial seperti, Instagram dan TikTok untuk menjangkau anak muda. “Kami mengerti bahwa pemilih milenial lebih suka interaksi melalui media sosial ketimbang pertemuan tatap muka,” jelasnya.
Menghadapi pilkada, Najib berkomitmen untuk menjaga hubungan baik dengan masyarakat. “Kami ingin semua masyarakat hadir di TPS, walaupun pilihan berbeda kita harus tetap saling menghormati.” katanya
Najib menutup wawancara dengan menekankan komitmennya untuk membawa perubahan positif bagi Kabupaten Serang. “Pilkada ini adalah kesempatan emas untuk membangun bersama. Mari kita pastikan Kabupaten Serang menjadi lebih baik.” urainya.
Dengan semangat dan visi yang jelas, Najib Hamas siap bersaing dalam pemilihan mendatang, berharap untuk mendapatkan kepercayaan dari masyarakat Kabupaten Serang.