Bupati Serang Relokasi Warga Terdampak Banjir Sungai Cisangu

Reportase : Nono / Ujang Sutisna.

Pemimpin Redaksi : Hairuzaman

Serang | KABAR EXPOSE.com

Rumah alah satu warga Kampung Jambu Bol RT,003,RW,001.Desa Panyabrangan, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang, Provinsi Banten,.nyaris roboh.

Pasalnya, rumah yang letaknya tak jauh dari bantaran sungai Cisangu itu tergenang banjir akibat intensitas curah hujan yang cukup ekstrim. Tak pelak, akibatnya sungai Cisangu meluap dan menyebabkan debit air yang cukup tinggi.

Akibat meluapnya sungai Cisangu menyebabkan beberapa rumah warga yang jaraknya tidak jauh dari bantaran sungai Cisangu mengalami kerusakan parah dan terancam kehilangan tempat tinggalnya.

Karena rumah yang mereka bangun di bantaran sungai Cisangu tersebut tanahnya secara perlahan habis terkikis (Abrasi) oleh air yang meluap begitu deras.

Warga Kampung Jambu Bol, Anis, di dampingi suaminya, Edi, saat ditemui oleh awak media di kediamannya,.pada Jum’at (16/01/2026), menuturkan, dirinya bersama suami tinggal di rumah tersebut terbilang sudah cukup lama.

“Rumah ni hanya satu-satunya yang kami bisa tempati. Akan tetapi dengan keadaan sekarang kami merasa tidak aman,” ujarnya.

Anis menjelaskan, dapur rumah saat ini nyaris roboh ke sungai. Karena secara perlahan tanah habis lantaran tergerus oleh air sungai Cisangu yang melintasi rumah. “Bahkan rumah yang di sebelah saya milik pak RT, dapurnya sudah roboh ke dasar sungai Cisangu,” ucap Anis.

Masih menurut Anis, selain merasa gamang dengan kondisi rumah, tanah yang kami tempati timbul retakan-retakan dan pergeseran yang setiap hari semakin melebar. Sehingga sewaktu-waktu rumah kami akan roboh,” katanya.

Akan tetapi, imbuh Anis lagi, saat ini dirinya dan keluarga merasa lega dan senang lantaran Bupati Serang, Hj. Ratu Rachmatuzakiyah, sudah menyediakan lokasi untuk di tempati kami bersama warga lain.

“Sebelum rumah kami dibangun, Ibu Bupati sudah merelokasi dan menempatkan kami di lokasi yang layak, aman, nyaman dan terhindar dari bencana banjir,” tuturnya.

Karena itu, katanya, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Serang, Ratu Rachmatuzakiyah yang sudah membantu kami rakyat kecil yang sedang dalam kesulitan dan menderita.

Sementara itu, di tempat berbeda menurut salah satu warga Kampung Kedung Cinde RT,13,RW,04 Desa Katulisan, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang, Uca, pihaknya membenarkan bahwa rumah milik salah satu warga sudah roboh dan jatuh ke bantaran sungai Cisangu. Bahkan sudah ada 6 rumah yang tergerus sungai Cisangu.

“Alhamdulillah, atas antisipasi dan gerak cepat Bupati Serang, Ibu Ratu Rachmatuzakiyah, sudah merelokasi dan menempatkan warga yang terdampak banjir ke tempat yang layak dan aman,” urainya.

“Adapun warga yang terdampak salah satunya di Kampung Jambu Bol, Desa Panyabrangan dan di Kampung Kedung Cinde, Desa Katulisan, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang,” kilahnya.

Bupati Serang, lanjut Ucu, sejatinya akan merealisasikan dan segera membangun rumah warga tersebut. Bahkan sudah menginstruksikan kepada Dinsos, BPBD, Dinas Perkim Kabupaten Serang, khususnya instansi terkait untuk menanggulangi dampak banjir di sungai Cisangu.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *