Babinsa Koramil 0602-20/Pamarayan Dampingi Penyaluran MBG di SMPN 2

Reportase : Nono / Sukardi.

Pemimpun Redaksi : Hairuzaman.

Serang | KABAR EXPOSE.com.—

Babinsa Koramil 0602-20/Pamarayan, Kodim 0602/Serang, melaksanakan pendampingan penyaluran Makan Bergizi Gratis (MBG), di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Pamarayan, Kabupaten Serang, Banten, pada Senin (27/10/2025).

Koptu Embay, kepada awak media, mengungkapkan, pihaknya memastikan untuk kualitas MBG yang didistribusikan ke para penerima manfaat. Termasuk pula respons siswa dan guru apakah menu MBG bisa diterima di sekolahnya.

“Alhamdulillah, respons posotif dari guru maupun siswanya. Pasalnya, mereka mengucapkan banyak terima kasih atas penyaluran program makan gratis yamg digulirkan oleh pemerintah ini,” ujarnya.

Adapun untuk pendampingan, Babinsa Koramil 0602-20/Pamarayan dilakukan semua desa di wilayah Kecamatan Pamarayan, yang ada program MBG, Babinsa wajib untuk mendampinginya,” tegas Koptu Embay.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *