Breaking News : 2 Kios di Kaligandu Ludes Dilalap Si Jago Merah

Reportase : Ilham Nurdiansyah Putra.

KOTA SERANG |Kabarexpose.com —

Sedikitnya 2 kios di bilangan lampu merah Kelurahan Kaligandu, Kecamatan Serang, Kota Serang, Banten, ludes akibat dilalap si jago merah, pada Sabtu (22/3/2025) sekira pukul 19.00 WIB.

Menurut keterangan warga sekitar, sedikitnya 2 kios ludes akibat dilalap si jago merah. Sementara 2 kios yang terbakar itu antara lain, kios pedagang helm dan rumah makan ayam bakar. Kebakaran yang menghanguskan 2 kios tersebut dipicu oleh korsleting listrik.

Sejauh ini titik api berhasil dijinakkan usai petugas Pemadam Kebakaran yang menurunkan sebanyak 5 unit mobil pemadan kebakaran. Namun, akibat kebakaran 2 kios tersebut arus lalu lintas macet total. Sementara kerugian yang diderita oleh korban kebakaran ditaksir sekitar Rp.20 juta lebih.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *