Reportase : Yuyi Rohmatunisa
Pemimpin Redaksi : Hairuzaman
CIlEGON — KABAREXPOSE.COM |
Di Gedung Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Cilegon, Hamami Hambali selaku Bagian Humas menyampaikan perkembangan terbaru terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan datang.
Dalam keterangannya, Hambali menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam pemilihan, dengan mengingatkan agar semua pemilih datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan memastikan agar proses pemilihan berjalan lancar.
Hambali menegaskan, komitmen partainya untuk bersaing secara sehat dan berharap bisa meraih kemenangan. Ia menyatakan, program-program yang akan dijalankan akan disesuaikan dengan instruksi dari pimpinan ketua partai serta diharapkan dapat dikomunikasikan dengan lebih jelas kepada masyarakat.
Salah satu program utama yang disoroti adalah peningkatan pendidikan dan infrastruktur. Program tersebut mencakup pembangunan stadion mini di setiap daerah pemilihan (dapil) serta perbaikan fasilitas pendidikan.
Hambali menjelaskan, fokus utamanya adalah pada Juare, yang meliputi pendidikan, infrastruktur, pelayanan publik, dan pengembangan UMKM. Program Juare diharapkan dapat meningkatkan sumber daya manusia (SDM) serta mendukung industri dengan memperbaiki fasilitas pendidikan, meningkatkan mobilisasi tenaga kerja, dan memperbaiki infrastruktur, termasuk jalan lingkar Utara yang saat ini mangkrak.
Lebih lanjut, Hambali menyebutkan, perhatian khusus akan diberikan pada pengembangan UMKM, terutama di daerah pinggiran yang masih kurang tersentuh. Harapan besar diletakkan pada calon Walikota dan Wakil Walikota, Robinsar dan Fajar Hadi Prabowo untuk membawa perubahan signifikan bagi Kota Cilegon.
Dengan berbagai program yang telah direncanakan, diharapkan Cilegon dapat mengalami kemajuan dan kesejahteraan yang lebih baik di masa depan.