Reportase : Dade Ariyadi / Ari Sugara. Editor : Hairuzaman.
Kota Serang – Kabar Expose.com |
Amggpta DPR RI Fraksi Demokrat, Hj. Nuraeni, M.Si, menghadiri Bimtek Manajemen Kesehatan Ikan pada Budidaya Ikan Sistem Bioflok yamg digelar oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan RI. Kegiatan itu bertempat di Gedung Korpri Kabupaten Serang, Banten, pada Rabu (24/1/2024).
Menurut Nuraeni, peserta Bimtek Manajemwn Kesehatan ikan diikuti oleh mayoritas pembudidaya ikan yang ada di wilayah Kota Serang. Selama ini banyak program yang telah saya berikan diantaranya pemberian bibit ikan.
“Adapun tujuannya adalah budidaya ikan terus ditingkatkan produksinya. Hal ini menjadi prioritas program Kementerian Kelautan dan Perikanan RI,” terangnya.
Menurut Nuraeni, saat.ini para pembudidaya ikan tengah kesulitan untuk mendapatkan pakan ikan. Karena itu, melalui Bimtek ini diharapkan para pembudidaya ikan bisa memproduksi pakan ikan sendiri.
Politikus partai berlambang mercy ini berharap para pembudidaya ikan dapat memproduksi ikan yang layak untuk dikonsumsi oleh masyarakat terutama di wilayah Provinsi Banten.
Ia menambahkan, kesehatan ikan sebenarnya bisa dideteksi secara dini. Sekarang ini laut kita sudah kotor dan tercemar oleh limbah racun, limbah rumah tangga dan yang lainnya.
Karena itu, sambung Nuraeni, ikan yang dikonsumsi oleh masyarakat baik itu ikan laut maupun jenis ikan tawar kondisinya harus sehat dan layak untuk dikonsumsi masyarakat.