Google search engine
HomePolitikFraksi PDIP Soroti Kurangnya Keseriusan Pengelolaan Destinasi Wisata di Banten

Fraksi PDIP Soroti Kurangnya Keseriusan Pengelolaan Destinasi Wisata di Banten

Reportase: Yuyi Rohmatunisa

Pemimpin Redaksi: Hairuzaman

SERANG — KABAREXPOSE.COM |

Dalam kesempatan pertemuan di Gedung DPRD Provinsi Banten, Sugianto, S.IP, Anggota Dewan Fraksi PDI Perjuangan, pada Senin, (2/09/2024), menyampaikan harapannya agar para Wakil Rakyat yang baru terpilih dapat memajukan Provinsi Banten dengan maksimal.

Menurut Sugianto, setiap anggota dewan memiliki tanggung jawab untuk melaksanakan tugas mereka sesuai dengan tupoksi masing-masing dan bekerja sama dengan pemerintah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Sugianto menyoroti pencapaian Komisi III DPRD Banten dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi Banten. Namun juga mencatat bahwa sektor-sektor lain mungkin belum mencapai target yang diharapkan. Ia menekankan pentingnya fokus pada potensi sektor pariwisata Banten yang, menurutnya belum digarap secara optimal.

“Potensi pariwisata di Provinsi Banten sangat luar biasa. Akan tetapi sayangnya, baik Pemerintah Provinsi maupun Kabupaten – Kota belum memaksimalkan potensi tersebut,” ujarnya.

Lebih lanjut, Sugianto mengungkapkan,  sektor pariwisata sejatinya bisa menjadi sumber pendapatan daerah dan membuka peluang kerja. Ia menyarankan agar pemerintah lebih serius dalam mengelola potensi wisata yang ada. Termasuk dengan memberikan edukasi dan pelatihan kepada masyarakat untuk mengoptimalkan potensi tersebut.

Sugianto juga menyoroti kebijakan sektor pariwisata sering kali terbentur oleh regulasi dan wewenang yang terpusat pada Pemerintah Kabupaten dan Kota, Sementara Pemerintah Provinsi Banten memiliki peran yang terbatas. Ia berharap agar para pimpinan daerah lebih memprioritaskan sektor ini agar dapat memberikan kontribusi signifikan bagi perekonomian daerah.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments