Google search engine
HomePemerintahanPj. Gubernur Banten Tunjukkan Semangat Kemerdekaan HUT RI Ke -79

Pj. Gubernur Banten Tunjukkan Semangat Kemerdekaan HUT RI Ke -79

Reportase : Yuyi Rohmatunisa

Editor : Hairuzaman.

Kota Serang – Kabarexpose.com |

Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar, bersama Forkopimda Provinsi Banten dan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Provinsi Banten menyaksikan peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 secara virtual.

Acara tersebut berlangsung di Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Istana Merdeka Jakarta, dan disaksikan di Pendopo Gubernur Banten, KP3B Curug, Kota Serang.

Al Muktabar mengungkapkan makna peringatan tersebut dengan menekankan tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju.” Ia menyatakan pentingnya mengenang jasa-jasa para pahlawan dan melanjutkan perjuangan mereka dalam membangun bangsa.

“Para pahlawan telah mewariskan semangat perjuangan yang harus kita implementasikan dalam aktivitas sehari-hari,” katanya.

Gubernur juga menekankan pentingnya menanamkan semangat perjuangan kepada generasi muda sebagai modal untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045. Ia percaya bahwa dengan bonus demografi dan semangat perjuangan, tantangan ke depan dapat diatasi.

Sekda Banten, Ir. Hj. Virgojanti, M.Si, turut menyampaikan ucapan terima kasih kepada Paskibraka yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik di lapangan upacara Sekretariat Daerah Provinsi Banten KP3B Curug, Kota Serang, pada Sabtu (17/8/2024).

Ia menekankan bahwa tema peringatan HUT RI ke-79 ini bertujuan untuk memajukan Provinsi Banten dan menginspirasi masyarakat untuk terus melaksanakan pembangunan menuju kesejahteraan.

Peringatan kemerdekaan tahun ini dimeriahkan oleh berbagai kegiatan, menunjukkan penghormatan masyarakat terhadap para pahlawan dan menumbuhkan kebersamaan di seluruh daerah.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments