Google search engine
HomePemerintahanJelang Pilkada Serentak, Dukcapil Kabupaten Serang Pastikan Data KTP Clear

Jelang Pilkada Serentak, Dukcapil Kabupaten Serang Pastikan Data KTP Clear

Reportase : Bayu Sukna Kelana.

Editor : Hairuzaman.

SERANG – Kabarexpose.com |

Menjelang pelaksanaan Pilkada serentak yang dijadwalkan pada 27vNovember 2024 mendatang, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Serang mengumumkan bahwa data kependudukan terkait Kartu Tanda Penduduk (KTP) telah mencapai angka seratus persen bersih.

Kepala Dukcapil Kabupaten Serang, Warnerry Poetri, S.H., M.Si., menyatakan, hingga saat ini telah terdaftar sekitar 2.000 KTP baru menjelang Pemilukada, dengan hanya tujuh warga yang masih belum memiliki KTP.

Warnerry Poetri menjelaskan, data kependudukan mengenai KTP sudah seratus persen bersih. Kami terus melakukan perekaman KTP dan sosialisasi melalui 17 Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang tersebar di kecamatan. Sosialisasi ini mencakup perekaman KTP bagi yang belum memilikinya dan distribusi KTP bagi yang sudah selesai diproses.

Perekaman KTP untuk pemilih baru yang baru berusia 17 tahun juga terus dilakukan, dan data kependudukan diperbarui secara berkala. Data semester pertama sudah selesai, dengan tambahan data pemilih baru berdasarkan usia 17 tahun hingga bulan November mendatang.

Dengan pembaruan dan pencocokan data secara berkala. Diharapkan data riil database kependudukan yang ber-KTP sesuai dengan kondisi nyata di lapangan. Hal ini bertujuan untuk mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada serentak,” pungkas Warnerry Poetri.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments