Reportase : Cecep Iskandar.
Editor : Hairuzaman.
SERANG – Kabarexpose.com |
Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Gabungan Anak Indonesia Bersatu (GAIB 212) Provinsi Banten, melakukan silaturahmi dengan Kepala Desa Cinangka, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Banten, pada Selasa (30/7/2024(
Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Desa Cinangka dan dihadiri oleh Ketua Ormas GAIB 212 Provinsi Banten, Rizaly S Manto SH bersama jajaran Pengurus DPD GAIB 212 Provinsi Banten.
“Izin pak Kades, kami disini siap bersinergi bersama Desa Cinangka ,” ucap Rizal, saat melakukan ramah tamah tersebut, pada Selasa (30/7/2024).
Sementara itu, Kepala Desa Cinangka,, Nana, menyambut baik kunjungan silaturahmi Ketua GAIB 212 Provinsi Banten, Rizaly S. Manto SH dan jajaran Pengurus Ormas Gabungan Anak Indonesia Bersatu (GAIB 212 ) Provinsi Banten .
“Saya senang dan berkesan dengan Ormas GAIB 212. Terima kasih sekali atas silaturahmi dan kunjungan GAIB 212 hari ini, saya merasa diberikan vitamin,” kata Nana, dalam kesempatan tersebut.
Lebih lanjut Nana menyatakan, peran Ormas GAIB 212 selama ini sangat aktif dalam membantu keberhasilan. “Saya menjadi Kepala Desa Cinangka, saat pemilihan tahun 2021 silam dan hari ini teman-teman hadir di Desa Cinangka. Saya sangat bangga dengan datangnya Pengurus DPD GAIB 212 Provinsi Banten,” ujarnya.
Karena itu, Nana berharap dapat diterima menjadi anggota PAC GAIB 212 Cinangka, agar Ormas GAIB 212 ikut berperan aktif dalam menciptakan suasana yang kondusif dalam rangka menjaga stabilitas politik, ekonomi dan sosial.
“Saya berharap kiranya sinergi dalam memajukan Desa Cinangka ini dapat terus berkelanjutan, dan pengabdian kita kepada masyarakat terus dilanjutkan,” kata Nana.
Nana mengatakan, Ormas memiliki peran dalam menjembatani, memperjuangkan dan membela kepentingan masyarakat. Karena itu, dirinya berupaya untuk membuka ruang bagi Ormas GAIB 212 untuk bersinergi bersama-sama Pemerintah Desa menjadi bagian pembangunan Desa Cinangka.
“Terima kasih kepada Ketua Rizaly S. Manto SH, beserta seluruh jajaran DPD GAIB 212 Provinsi Banten, dapat turut memberikan arahan positif untuk saya membangun di Desa Cinangka,” tukas Nana.
Turut hadir staf Desa Cinangka. Pengurus DPD GAIB 212 Provinsi Banten, Sekretaris Cecep Iskandar, Bendahara, H. Baron Suhardiman SH, M.Si, Wakil Panglima, Ma’mun, Dankoti Kodratulah serta Korlap Agus Irawan