KabarExpose.com,Kab. Serang-Sekitar seminggu lalu (31/03/2020) pihak Modern Industrial Estate bersama Muspika Kibin lakukan penyemprotan disinfektan guna pencegahan penyebaran virus Covid 19.
Melalui Pesan Whats’App Camat Kibin, H. Imron Ruhyadi S.STP,Msi Menyampaikan tujuan dari kegiatan tersebut
“Penyemprotan disinfektan ini dilakukan dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona (covid19) di lingkungan masyarakat dengan mengerahkan 5 unit armada damkar serta kendaraan water canon Polres Serang,
Pada prinsipnya kami dari unsur Muspika Kecamatan Kibin menyambut baik kegiatan tersebut yang bertujuan untuk mencegah penyebaran virus corona/covid19 di tiap tiap kecamatan di wilayah Kabupaten Serang, adapun untuk sasaran penyemprotan sendiri yaitu tempat tempat keramaian masyarakat di Kecamatan Kibin sendiri meliputi jalur kalan negara dari warung selikur sampai dgn Kawasan moder Cikande, pasar tambak, terminal jalur c nikomas sera pintu masuk jalur barat nikomas yang ada di Desa Cijeruk, serta tempat tempat ibadah dan lingkungan masyarakat”terangnya
Dikediamannya, Kepala Desa Barengkok, Laelah Susilawati membenarkan ada nya sinergitas antara Muspika Kibin dan Pihak Modern Industrial Estate dalam pencegahan mewabahnya virus Covid 19 (Senin, 06/04/2020)
“Ya benar, sudah dilakukan penyemprotan disinfektan di Desa Barengkok oleh pihak modern estate bersama Muspika Kecamatan Kibin” ucap singkat
(Wahyu/Fahrur Rozi)